Selamat Datang di SMA Bhakti Praja Adiwerna

SMA BHAKTI PRAJA ADIWERNA RAYAKAN I'DUL QURBAN 2018




Kurban berasal dari kata 'qoroba yaqrobu', yang artinya mendekat. Jadi berkurban adalah salah satu ibadah yang mendekatkan seseorang kepada Allah,

Sedangkan definisi kurban menurut kamus etimologi adalah harta abadi, yang berarti ibadah berkurban akan menjadi tabungan istimewa yang bisa menolong kita di akhirat nanti. Sedangkan dalam tinjauan sosial, berbagi daging kurban kepada sesama merupakan perbuatan terpuji, karena umat bisa berbagi nikmat kepada sesama sehingga harta pun menjadi berkah.

Dari sanalah filosofi perintah kurban muncul melalui ayat-ayat yang terkandung dalam beberapa surat Alquran.

"Sesungguhnya Kami telah memberikan kepadamu nikmat yang banyak. Maka dirikan salat karena Tuhanmu, dan berkurbanlah. Sesungguhnya orang-orang yang membenci kamu adalah yang terputus (Al-Kautsar ayat 1-3)," terangnya. 

Selain mengajak umat meraih ketakwaan, ibadah kurban juga menebarkan kebahagiaan kepada sesama. Kebahagiaan ini tanpa disadari dapat mengeratkan rasa kasih sayang di antara sesama, walaupun tidak saling mengenal.

Dalam momen Idul Adha ini, muslim di seluruh dunia dapat menjadikan kurban sebagai sarana untuk berbagi. Siapa saja bisa melaksanakan ibadah kurban, perempuan atau laki-laki, tua atau muda, maupun kaya atau miskin. Semua memiliki kesempatan yang sama untuk menunaikan ibadah sekaligus menebarkan kebaikan
Share this post :

Posting Komentar

Like

Kontak Kami

 
Support : smabpadiwerna@yahoo.com | smabpadiwerna@gmail.com | #
Copyright © 2020. SMA BHAKTI PRAJA ADIWERNA - All Rights Reserved
Alamat Jl. Singkil No. 242 Adiwerna Telp. (0283) 443317
Website : smabpa.blogspot.com