Setelah acara pelantikan dan serah terima jabatan,
ketua OSIS SMA Bhakti Praja Adiwerna periode 2017/2018 menyampaikan beberapa program yang akan
mereka laksanakan, serta menyampaikan visi dan misi yang akan mereka
capai selama menjabat sebagai pengurus OSIS-SMA Bhakti Praja Adiwerna.
Acara kemudian ditutup dengan sambutan dari Kepala SMA SMA Bhakti Praja Adiwerna., Bapak Drs. H. Jalalludin Akbar yang menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pengurus OSIS-SMA Bhakti Praja Adiwerna periode sebelumnya atas dedikasi dan kinerja yang baik selama bertugas.
Kemudian dilanjutkan dengan ucapan selamat atas terpilihnya pengurus OSIS SMA Bhakti Praja Adiwerna. Periode 2017/2018.
Acara kemudian ditutup dengan sambutan dari Kepala SMA SMA Bhakti Praja Adiwerna., Bapak Drs. H. Jalalludin Akbar yang menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pengurus OSIS-SMA Bhakti Praja Adiwerna periode sebelumnya atas dedikasi dan kinerja yang baik selama bertugas.
Kemudian dilanjutkan dengan ucapan selamat atas terpilihnya pengurus OSIS SMA Bhakti Praja Adiwerna. Periode 2017/2018.
Beliau juga berpesan agar pengurus yang baru dapat
memotivasi dan menginspirasi siswa/siswi SMA SMA Bhakti Praja Adiwerna. yang
lainnya untuk rajin belajar dan tetap berprestasi. Dan selama bekerja
melaksanakan program-programnya, para pengurus diharapkan untuk selalu
berkoordinasi dengan bapak/ibu guru, Pembina OSIS ataupun kepala sekolah
agar setiap program kerja yang dicanangkannya berjalan sesuai dengan
harapan.Kegiatan pelantikan dan serah terima kepengurusan OSIS SMA Bhakti Praja Adiwerna. ini adalah bentuk kaderisasi dalam pembelajaran
tentang kepemimpinan dan keorganisasian yang telah menjadi budaya
sekolah. Harapannya melalui kegiatan ini akan terbentuk siswa/siswi
dengan karakter kepemimpinan yang baik, berprestasi dan berdedikasi.
Posting Komentar